Do We Need Non-Aligned Movement Anymore?

Hei, emang sekarang masih ada blok-blok-an macam Blok Timur-Barat gitu? Terus GNB buat apaan, dong? Masih relevan?


Gerakan Non-Blok (GNB)Non-Aligned Movement(NAM) adalah suatu organisasi internasional yang terdiri dari lebih dari 100 negara-negara yang tidak menganggap dirinya beraliansi dengan atau terhadap blok kekuatan besar apapun. Tujuan dari organisasi ini, seperti yang tercantum dalam Deklarasi Havana tahun 1979, adalah untuk menjamin "kemerdekaan, kedaulatan, integritas teritorial, dan keamanan dari negara-negara nonblok" dalam perjuangan mereka menentang imperialismekolonialisme,neo-kolonialismeapartheidzionismerasisme dan segala bentuk agresi militer, pendudukan, dominasi, interferensi atau hegemoni dan menentang segala bentuk blok politik.

Nah, pertanyaan sekarang ini adalah masihkan GNB relevan dimasa sekarang ini ketika Blok Barat dan Blok Timur sudah tidak ada lagi?


Menurut saya, ya. GNB masih relevan sekarang. Mengapa?

(1) Tema perjuangan GNB dari 1961 sampai 1990 masih berkaian dengan masa sekarang. Misalnya saja keterbelakangan serta kesenjangan ekonomi dan pembangunan masih tetap menjadi permasalahan saat ini.
(2) Yang dicita-citakan GNB masih belum bisa dicapai banyak negara. 
(3) Jumlah negara anggota semakin bertambah. Negara yang baru bergabung, yakni Azerbaijan dan Fiji membuata jumlah anggota ada 120 negara.
(4) GNB sebagai persatuan yang memiliki sifat penekan terbesar dalam PBB untuk menekan negara adikuasa seperti Amerika Serikat. 

Munculnya masalah-masalah global baru mengharuskan GNB untuk mengembangkan kebijakan dan melakukan tindakan yang sesuai sehingga keberadaannya akan tetap relevan di masa sekarang.


Jadi, menurut Anda, masih relevankah GNB sekarang?


Referensi : 
https://id.wikipedia.org/wiki/Gerakan_Non-Blok
http://www.republika.co.id/berita/internasional/global/11/05/26/lls8ql-gerakan-nonblok-masih-relevan-saat-ini

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top